• Login
No Result
View All Result
Identitas Unhas
  • Home
  • Ulasan
    • Civitas
    • Kampusiana
    • Kronik
    • Rampai
    • Tajuk
  • Figur
    • Jeklang
    • Biografi
    • Wansus
    • Lintas
  • Bundel
  • Ipteks
  • Sastra
    • Cerpen
    • Resensi
    • Puisi
  • Tips
  • Opini
    • Cermin
    • Renungan
  • identitas English
  • Infografis
    • Quote
    • Tau Jaki’?
    • Desain Banner
    • Komik
  • Potret
    • Video
    • Advertorial
  • Majalah
  • Home
  • Ulasan
    • Civitas
    • Kampusiana
    • Kronik
    • Rampai
    • Tajuk
  • Figur
    • Jeklang
    • Biografi
    • Wansus
    • Lintas
  • Bundel
  • Ipteks
  • Sastra
    • Cerpen
    • Resensi
    • Puisi
  • Tips
  • Opini
    • Cermin
    • Renungan
  • identitas English
  • Infografis
    • Quote
    • Tau Jaki’?
    • Desain Banner
    • Komik
  • Potret
    • Video
    • Advertorial
  • Majalah
No Result
View All Result
Identitas Unhas
No Result
View All Result
Home Rampai

Aksi Indonesia Muda: Bergerak Untuk Kemajuan Desa

Mei 5, 2023
in Rampai
Aksi Indonesia Muda: Bergerak Untuk Kemajuan Desa

Kegiatan Aksi Indonesia Muda. Sumber foto: Dokumentasi pribadi.

Editor Nurul Hikma

Kesenjangan Sosial yang ada diantara masyarakat kota dan desa telah menjadi rahasia umum, persoalan yang seakan-akan disinyalir  tidak memiliki ujung, seperti aksesibilitas, sarana dan prasarana, utamanya pada bidang Pendidikan, Kesehatan dan Kesetaraan Gender. Masyarakat desa sulit untuk bersaing karena minimnya akses yang dimiliki. 

Masyarakat pelosok kerap jarang mendapatkan perhatian dari para pemerintah setempat. Berangkat dari keresahan itu, beberapa pemuda dengan keresahan dan misi yang sama akhirnya membentuk komunitas untuk menjawab keresahan tersebut, yang diberi nama Aksi Indonesia Muda.

BacaJuga

Showroom Fapet Unhas, Penyedia Olahan Ternak Berkualitas

Sikola Cendikia Pesisir: Peduli Anak Pesisir, Peduli Masa Depan Bangsa 

Presiden Aksi Indonesia Muda periode 2021 – 2022, Agung Sesar, menjelaskan bahwa Aksi Indonesia Muda adalah komunitas yang jauh berbeda dengan komunitas pada umumnya karena bergerak di bidang sosial. “Ide awal dari komunitas ini sendiri ialah untuk membuat suatu gerakan yang berbeda, yang diharapkan mampu menjadi pembuka buat gerakan-gerakan positif lainnya,” ucapnya.

Bantuan yang diberikan oleh Aksi Indonesia Muda itu sendiri terfokus pada tiga aspek, yaitu Pendidikan, Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat. Ketiga aspek tersebut dinilai vital dan dapat berguna buat masyarakat setempat, utamanya pemberdayaan masyarakat.

Bantuan atau program dalam pemberdayaan masyarakat contohnya seperti penyuluhan mengenai cara bercocok tanam yang baik jika mereka berkunjung ke daerah yang memiliki sumber daya melimpah namun tidak bisa mengelola karena terhalang oleh sumber daya manusia nya. “Jika SDM nya meningkat, tentu ekonomi dari daerah itu juga akan meningkat” Kata Agung.

Kegiatan penyuluhan ke berbagai desa ini sejatinya menjadi proker rutin dari Aksi Indonesia Muda itu sendiri, namun tak jarang juga mereka mengadakan diskusi serta kunjungan ke berbagai kampus yang ada di Indonesia, terakhir mereka sempat berkunjung ke Fakultas Psikologi Universitas Bosowa, Makassar.

Agung bercerita bahwa ia bergabung dengan Aksi Indonesia muda sejak 2020, berawal dari iseng dan dengan alasan untuk mencari kesibukan. Namun, lama kelamaan ia mulai nyaman dan menikmati kegiatan-kegiatan dan program kerja dari komunitas ini.

“Sebuah pengalaman baru yang meninggalkan kesan luar biasa bagi saya ketika kita mampu memberikan bantuan secara informal pada masyarakat pelosok, yang mungkin tidak seberapa namun tak akan terlupakan buat mereka dan buat saya pribadi” Jelas Agung ketika dihubungi via Whatsapp Call.

Perekrutan dari Aksi Indonesia Muda ini terbagi menjadi dua, yaitu Aksi Indonesia Muda Open Volunteer (AIMOV) dan Aksi Indonesia Muda Open Recruitment (AIMOR). Untuk AIMOV itu adalah gerakan volunter atau sukarela untuk turun langsung ke lapangan dan memberikan bantuan, dan untuk AIMOR itu harus melewati berbagai tahap pelatihan Internal sebelum akhirnya dijadikan sebagai pengurus tetap dari komunitas ini.

Dalam waktu dekat, Aksi Indonesia Muda akan kembali menelusuri pelosok-pelosok daerah. Kali ini kabupaten Gowa adalah lokasi penyuluhan dari Komunitas ini. “Di sebuah desa di Gowa kami menemukan ada sebuah desa dengan sumber daya alam yang mumpuni namun tidak dapat memanfaatkannya dengan baik, maka dari itu kami sudah mengirim beberapa orang untuk turun dan memantau langsung kesana” Jelas Mahasiswa Psikologi UNM tersebut.

Dengan adanya Komunitas Aksi Indonesia Muda ini, Agung berharap kedepannya akan semakin banyak anak muda yang dapat melanjutkan atau melestarikan kegiatan positif ini, “Semoga tetap dilanjutkan saja kalau perlu diperbanyak kegiatan seperti ini, saya yakin banyak sekali orang diluar sana yang ingin bermanfaat buat masyarakat namun tidak tahu harus memulai dari mana, Aksi Indonesia Muda inilah tempatnya” pungkasnya.

Satria Pratama

ShareTweetSendShareShare
Previous Post

Kiprah Guru Besar FKM Unhas, Sang Pemerhati Lingkungan

Next Post

PILOT 2023 Perisai KMFIB-UH, Ajang Siswa Unjuk Kemampuan Bahasa Inggris

Discussion about this post

Trending

Unhas Beri Apresiasi Dosen sebagai Academic Leader, Berikut Nama Penerima Penghargaan

Unhas Beri Apresiasi Dosen sebagai Academic Leader, Berikut Nama Penerima Penghargaan

September 10, 2023
0

Ahmad Yani, Patriot yang Gugur di Tangan PKI

Ahmad Yani, Patriot yang Gugur di Tangan PKI

Oktober 7, 2022
0

Jangan Plagiat, Berikut 5 Cara Parafrase yang Benar

Jangan Plagiat, Berikut 5 Cara Parafrase yang Benar

Maret 16, 2023
0

Keluarga Cemara, Kisah Sederhana yang Menyayat Hati

Keluarga Cemara, Kisah Sederhana yang Menyayat Hati

Januari 20, 2019
0

Liputan Khusus

Ilmu Sejarah Unhas Launching Buku tentang Gagasan Lokal Revolusi Indonesia

Potret Rendahnya Partisipasi Perempuan dalam Organisasi Mahasiswa Kampus Hasanuddin

Jalan Mulus Kampanye Politik di Lingkungan Kampus

Satgas PPKS Terangkan Prosedur Pelaporan pada Unhas Day 

Program Kerja Kolaborasi Mahasiswa KKN Hukum Unhas Ajak Siswa Melek Demokrasi

Menanti Realisasi Dana Abadi

Tweets by @IdentitasUnhas
Ikuti kami di:
  • Facebook
  • Twitter
  • Instagram
  • Youtube
  • Dailymotion
  • Disclaimer
  • Editors
  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Cyber Media Guidelines
  • Privacy Policy
© 2023 - Identitas Unhas
Penerbitan Kampus
  • Logo Jagodangdut
  • Logo 100kpj
  • Logo Intipseleb
  • Logo Viva
  • Logo Vlix
  • Logo Vivanews
  • Logo Suaramerdeka
  • TvOne
  • Logo Onepride
  • Logo Oneprix
  • Home
  • Ulasan
    • Civitas
    • Kampusiana
    • Kronik
    • Rampai
    • Tajuk
  • Figur
    • Jeklang
    • Biografi
    • Wansus
    • Lintas
  • Bundel
  • Ipteks
  • Sastra
    • Cerpen
    • Resensi
    • Puisi
  • Tips
  • Opini
    • Cermin
    • Renungan
  • identitas English
  • Infografis
    • Quote
    • Tau Jaki’?
    • Desain Banner
    • Komik
  • Potret
    • Video
    • Advertorial
  • Majalah

Copyright © 2012 - 2017, Identitas Unhas - by Rumah Host.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In