Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Korps Sukarela Palang Merah Indonesia (KSR PMI) Universitas Hasanuddin (Unhas) bekerja sama Unit Transfusi Darah Dinas Kesehatan Sulawesi Selatan mengadakan Donor Darah Sukarela (DDS). Kegiatan bertempat di Pelataran Lantai Dasar Perpustakaan Dasar Unhas, Rabu (15/3).
Ketua Panitia, Nur Khasanah Ardillah, mengungkap, DDS merupakan salah satu program kerja UKM KSR PMI yang diadakan setiap pekan. “Namun, pada bulan ramadan mendatang kegiatan dihentikan terlebih dahulu,” ucapnya melalui wawancara, Rabu (15/3).
Nur mengatakan, kegiatan bertujuan memenuhi kebutuhan darah di fasilitas-fasilitas kesehatan. Mengingat sekarang permintaan darah cukup tinggi sedangkan persediaan tidak memadai.
“Selain itu, untuk membantu sesama manusia dan berorientasi kebaikan,” tutur Nur.
Lebih lanjut, Nur menjelaskan, pemilihan Pelataran Lantai Dasar Perpustakaan Dasar Unhas sebagai tempat donor darah karena lokasi dilalui mahasiswa yang berasal dari fakultas-fakultas berbeda. “Selain dekat dengan perpustakaan, tempat ini sangat dekat dengan MKU sehingga banyak mahasiswa baru yang mungkin akan tertarik mendonorkan darahnya,” ujarnya.
Di akhir wawancara, ia berharap, kegiatan DDS selanjutnya lebih banyak diikuti sivitas akademika, baik itu mahasiswa, dosen, tenaga didik, serta cleaning services. “Donor kali ini target kantong darah yang diharapkan oleh panitia berjumlah empat puluh lima kantong,” ungkapnya.
M. Ridwan
Discussion about this post