Badan Khusus (BK) Lingkar Studi Islam Ners (Lisan) Himpunan Mahasiswa Ilmu Keperawatan (Himika) Fakultas Keperawatan (FKep) Universitas Hasanuddin (Unhas) menggelar Generasi Rabbani. Kegiatan bertemakan “Rabbaniyah Side for Daily Life” ini berlangsung di Ruang KP 106 FKep Unhas dan Gedung Himpunan Pelajar Mahasiswa Massenrempulu (HPMM) Enrekang, Jumat hingga Minggu (24-26/3).
Generasi Rabbani merupakan program kerja tahunan BK Lisan Himika FKep Unhas sebagai sarana pemberdayaan sumber daya manusia, mewujudkan kader yang berwawasan islami, serta menjalin hubungan persaudaraan yang lebih baik dan syar’i.
Ketua Panitia, Sahra Musyayyadah Razak, mengatakan, dengan tema yang diusung, peserta Generasi Rabbani 2023 dapat mengimplementasikan ilmu yang telah diajarkan. “Semoga 77 peserta yang mengikuti kegiatan dapat menerapkan dalam kehidupan sehari-hari nantinya,” ucapnya melalui wawancara, Sabtu (25/3).
Di kesempatan yang sama, Ketua BK Lisan Himika FKep Unhas, Ade Putrawan, mengharapkan, peserta Generasi Rabbani 2023 dapat mencapai tujuan dari kegiatan. “Harapannya, Generasi Rabbani selanjutnya bisa lebih baik lagi dari tahun ini,” tuturnya.
Adapun rangkaian kegiatan Generasi Rabbani tahun ini meliputi pembukaan pada Jumat (24/3), pemberian materi Vibes Relawan Langit, serta pengenalan Lembaga Dakwah Mahasiswa (LDM) Al-Aqsho dan Islam for Past, Present, and Future, Sabtu (25/3).
Lebih lanjut, agenda pada Minggu (26/3), mencakup pemaparan materi Reply 517M: Menelisik Kehidupan Rasulullah Sebagai The Real Role Model serta Membedah Komitmen dan Kiat Manajemen Waktu dalam Islam. Kegiatan kemudian ditutup dengan buka bersama.
Nurul Fahmi Bandang
Discussion about this post