Dalam rangka menyambut Dies Natalis Universitas Hasanuddin (Unhas), Pegawai Perpustakaan Pusat menggelar Reading Day. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 3-10 September 2019 di Perpustakaan Pusat Unhas.
Adapun tujuan kegiatan ini yaitu memperkenalkan perpustakaan serta sebagai media pengembangan diri. Acara tersebut diikuti tujuh stand, lima di antaranya adalah penerbit yang menjadi tamu undang. Mereka adalah Penerbit Agro, Dpk Provinsi, Komunitas Penerbit Dan Toko Buku Makassar, LEPHAS, serta Sagung Seto. Sedangkan dua lainnya adalah Fakultas Hukum dan stand arsip.
“Beberapa penerbit kami undang, dua berhalangan hadir yaitu Pernerbit Grafindo dan Erlangga, mungkin mereka sibuk,” ucap Aasmawati selaku panitia pelaksana kegiatan.
Di hari kedua, mahasiswa nampaknya sudah cukup mengapresiasi kegiatan ini. Banyak di antara mereka yang singgah untuk membeli buku atau justru sekedar untuk melihat-lihat.
“Hari pertama itu tidak ada yang mau melirik, hari kedua baru ada yang melirik dan membeli buku, mungkin karena kegiatannya di dalam. Seandainya di lobi perpustakaan mungkin akan lebih ramai tetapi keamananya kurang,” lanjutnya.
“Rencananya kegiatan ini akan dilaksanakan setiap tahun, dan semoga besok-besok pengunjung akan lebih ramai,” tutupnya.
M20