Universitas Hasanuddin (Unhas) mengadakan pelepasan peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Gedung Baruga AP Pettarani Unhas, Senin (24/6).
Acara tersebut dihadiri Wakil Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Sudirman Sulaiman, Rektor Unhas, Prof Dr Dwia Aries Tina Pulubuhu MA, Ketua P2KKN Unhas, Muhammad Kurnia SPi MSc PhD, dan Ketua LP2M Unhas, Prof Dr Andi Alimuddin Unde MSi.
Turut hadir Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Keuangan dan Infrasturktur Unhas, Prof Dr Ir Sumbangan Baja MSc, Wakil Rektor Bidang Riset, Inovasi dan Kemitraan Unhas, Prof dr Muh Narsum Massi PhD, serta Bupati Kabupaten Gowa, Adnan Purichta Ichsan SH.
Dalam sambutannya, Ketua P2KKN, Muhammad Kurnia SPi MSc PhD menyampaikan, sebanyak 3916 mahasiswa Unhas akan mengikuti KKN pada gelombang 102 tersebut.
“Mereka akan melakukan pengabdian di beberapa daerah, misalnya saja Kabupaten Bone, Sinjai, Bulukumba, dan Bantaeng,” paparnya.
Tak hanya itu, untuk tahun 2019, Unhas menggagas jenis KKN baru sebagai salah satu inovasi dan wujud simpatinya terhadap wilayah yang terkena dampak bencana.
“Unhas selalu menggagas inovasi jenis KKN sebagai wujud simpati dan empati. Beberapa saat lalu kita meresmikan jenis KKN Kebencanaan yang akan dilaksanakan di aliran sungan Je’ne Berang,” jelas Kurni, sapaan akrabnya.
Pada kesempatan yang sama, Prof Dwia juga memberikan nasihat kepada peserta KKN Unhas gelombang 102.
“Kalian hadir di tengah-tengan masyarakat, bisa membuat jejaring dengan mereka, dan belajar tentang kearifan lokal daerah setempat,” tuturnya.
Wandi Janwar