Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (FK Unhas) menyelenggarakan Pelatihan Energizer dan Ice Breaking di Ruang 301, Lantai 3 Gedung FK Unhas, Senin (06/01). Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini diikuti para dosen dan mahasiswa profesi kesehatan lingkup Unhas dan beberapa universitas lain di Indonesia.
Energizer dan Ice Breaking merupakan istilah yang populer dalam bidang kepelatihanan dan pengajaran. Hal ini merupakan langkah awal yang biasa digunakan oleh pelatih, fasilitator, maupun pengajar untuk mengawali kelas, atau untuk memecahkan kebuntuan peserta. Teknik ini juga penting untuk mengatasi rasa bosan yang dialami oleh peserta.
Asty Amalia Nurhadi sebagai Koordinator Kegiatan menjelaskan, tujuan pelatihan tersebut adalah untuk memberikan metode pengajaran menarik yang bisa diterapkan. Hal ini penting bagi dosen maupun profesi kesehatan selama menjalankan tugas dan tanggung jawabnya. Sehingga, diharapkan proses mengajar dalam kelas lebih menarik dan mahasiswa bersemangat mengikut proses pembelajaran.
“Menurut kami ini sangat bermanfaat bagi dosen maupun profesi kesehatan lainnya karena metode yang nantinya diberikan membantu menciptakan pembelajaran menarik dan tidak kaku,” jelas Asty dalam rilis yang diterima.
Lebih lanjut, Asty menambahkan peserta yang mengikuti kegiatan pelatihan akan diberikan beberapa materi dan praktik langsung, sehingga memudahkan peserta dalam menerapkan beberapa metode Ice Breaking yang nantinya didapatkan selamat pelatihan berlangsung.
Wandi Janwar