Universitas Hasanuddin bersama Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kementrian Perhubungan Republik Indonesia menyepakati kerja sama dalam bidang pengembangan transportasi untuk ibu kota baru Indonesia.
Kerja sama ini tertuang dalam Memorandum of Understanding (MoU) yang ditandatangani oleh Rektor Unhas diwakili oleh Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi Unhas (Prof Dr Muh. Nasrum Massi PhD) dan Balitbang Kementerian Perhubungan RI (Ir Umiyatun Hayati Triastuti M Sc) di Hotel Sultan, Jakarta, Rabu (26/02).
Prof Nasrum menjelaskan bahwa penandatanganan kesepakatan kerja sama tersebut bertujuan untuk melibatkan lembaga perguruan tinggi dalam meningkatkan infrastruktur khususnya bidang transportasi terhadap calon ibu kota baru Indonesia. “Implementasi dari kesepakatan kerja sama ini berfokus pada koneksivitas, aksesibilitas, kinerja pelayanan serta keselamatan dan keamanan mutu transportasi yang melibatkan beberapa Perguruan Tinggi di Indonesia termasuk Unhas,” jelasnya dalam rilis yang diterima.
Dalam kesempatan tersebut, ada beberapa Perguruan Tinggi lain yang dilibatkan. Setiap Perguruan Tinggi yang terlibat masing-masing memberikan rancangan kerja mereka yang berhubungan dengan implementasi kerja sama. Untuk Unhas sendiri, dalam lima tahun masa berlakunya kerja sama tersebut akan memberikan beberapa rancangan kegiatan seperti desain kapal tongkang barge, power plan, breakwater dan dermaga apung, kepelabuhan, pariwisata di KTI serta pengoperasian bus air.
“Untuk sementara rencana kerja yang ditawarkan Unhas hanya melibatkan Fakultas Teknik. Kedepan, melalui kerja sama ini kita harapkan Unhas bisa mengambil peran lebih banyak mengingat banyaknya riset kita. Sehingga, ini menjadi awal yang baik untuk mengakselerasi hasil riset dengan pengembangan infrastruktur yang akan dilakukan,” tutup Prof Nasrum.
Wandi Janwar