Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Hasanuddin menggelar Webinar Kewirausahaan. Kegiatan bertema “Tips & Trick Survive dan Memulai Usaha di Era New Normal” ini berlangsung daring via Zoom Meeting dan Live Youtube, Rabu (23/12).
Kegiatan ini menghadirkan Founder Lazuna Chicken, Hasdar Haedar SE dan CEO Jago Preventif, A Ikram Rifqi SKM serta dipandu oleh Mahasiswa FKM Unhas 2018, Dyaul Mu’sinat.
Dalam kesempatannya, Ikram mengatakan jika banyak mahasiswa yang masih ragu membangun sebuah usaha karena terkendala oleh modal. Menurutnya, modal memang salah satu faktor pendukung dalam memulai usaha namun bukan berarti itu yang utama.
“Modal yang paling penting adalah niat. Dengan memperkuat niat, memperbanyak relasi, banyak menjalin silaturahmi, serta rajin bersedekah kita dapat memperlancar dan membuka pintu rezeki,” jelas Ikram.
Oleh karena itu, Ikram menegaskan jangan pernah menilai modal dari materil (uang). Menurutnya tidak selamanya modal berupa uang. “Selama uang masih bisa dicari maka jangan pernah takut kehabisan uang. Jangan jadikan uang sebagai penghalang untuk kita berusaha,” tambahnya.
Selain untuk mencari keuntungan, lanjut Ikram, tujuan usaha seharusnya juga untuk memberikan manfaat bagi masyarakat.
Melanjut penyampaian Ikram, Hasdar mengatakan, dalam membangun sebuah usaha diperlukan mentoring, networking dan kolaborasi.
“Mentoring akan membantu dalam mengarahkan dan mengontrol kita dalam berbisnis, networking dapat memperluas relasi antar sesama. Sedangkan kolaborasi dapat membantu kita dalam bekerja sama dengan berbagai pihak yang berkompeten dalam dunia usaha,” pungkas Hasdar.
M213