Pencinta Seni Padang Pasir (Pesisir) Himpunan Mahasiswa Sastra Asia Barat (Himab) Keluarga Mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya (KMFIB) Unhas berkolaborasi dengan Sima El-Wathaniyah Indonesia pada acara “Dunia Seni dan Kreativitas”. Berlangsung di Aula Prof Mattulada, Kamis (8/9).
Kolaborasi seni ini bertujuan sebagai wadah penyaluran bakat bagi warga Himab KMFIB Unhas dan bentuk perkenalan seni timur tengah terkhusus dari segi musik. Menampilkan live music dari Band Pesisir, pembacaan puisi, Tari Sufi, dan penampilan spesial dari Sima El-Wathaniyah, grup marawis asal Mamuju, Sulawesi Barat.
Saat diwawancara, Ketua Panitia, Muhammad Sulaeman Nopyandi menyebutkan, acara dilatar belakangi atas ketertarikan manajer Sima El-Wathaniyah terhadap pementasan Pesisir Himab.
“Manajer Sima El-Wathaniyah adalah mantan ketua Himab, sehingga ia tertarik ketika mendengar kabar akan ada pementasan oleh Pesisir Himab,” ucapnya.
Lebih lanjut, Eman mengungkapkan, terkendalanya acara dalam segi sumber daya manusia. Salah satunya akibat unjuk rasa oleh mahasiswa Unhas kemarin.
“Jadwal kegiatan ini sudah dari beberapa hari yang lalu, dan tiba-tiba ada aksi. Jadi, beberapa orang dari tim kami tidak sempat hadir dan membantu pelaksanaan selama acara berlangsung,” imbuhnya.
Menutup wawancara, Eman berpesan agar kegiatan seni dan karya-karya oleh Pesisir Himab dapat lebih dilihat lagi oleh khalayak.
“Kita sebagai pencinta dan pegiat seni harusnya lebih peka dengan kondisi yang ada. Dengan seni, hidup ini menjadi lebih seimbang,” tutupnya.
Nur Mutmainah