Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Unhas mengadakan Kuliah Umum bertajuk “Etika Media Massa di Era Digital” sebagai rangkaian perayaan Dies Natalis FISIP Unhas ke-62.
Kuliah Umum tersebut menghadirkan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Indonesia ke-7 sekaligus pendiri media Disway.id, Prof Dr (HC) Dahlan Iskan, yang berlangsung di Aula Prof Syukur Abdullah FISIP Unhas, Rabu (11/1).
Hadirnya kuliah umum ini, bertujuan memberikan pemahaman kepada para civitas akademika hingga masyarakat umum mengenai pentingnya etika dalam media massa.
Pada penyampaiannya, Dahlan mengungkapkan media sebagai lembaga jurnalistik harus memiliki kode etik.
Kode etik ini memiliki peran penting bagi profesi seperti jurnalis. “Salah satu perannya adalah untuk membatasi diri agar tidak terjadi anarki dan perilaku sewenang-wenang,” ujarnya.
Di mana dalam jurnalistik, wartawan berperan utama. Tak hanya itu, wartawan juga merupakan pekerjaan yang memiliki dua unsur.
“Pertama bekerja untuk kepentingan umum dan kedua pekerja tersebut memiliki otonomi untuk melakukan atau tidak dilakukan,” pungkas Dahlan.
Miftah Triya Hasanah