Unhas TV mengadakan Soft Launching sebagai awal pengenalan kepada sivitas akademika Universitas Hasanuddin (Unhas). Kegiatan berlangsung di Sains Techno Park, Selasa (2/5).
Terdapat tiga rangkaian pada kegiatan itu, seperti pengenalan filosofi logo Unhas TV yang dilaksanakan setelah upacara hari pendidikan nasional di Lapangan Gedung PKM 1. Agenda dilanjutkan dengan peresmian Studio Utama Unhas TV yang bertempat di Lantai Dua Gedung Sains Techno Park.
Studi Utama Unhas TV diresmikan secara langsung oleh Rektor Unhas, Prof Dr Ir Jamaluddin Jompa MSc yang didampingi beberapa petinggi Unhas lainnya seperti Sekretaris Unhas, Wakil Rektor bidang 1, bidang 3, dan bidang 4.
Dalam sambutannya, Jamaluddin menyampaikan, Unhas TV hadir sebagai penyeimbang informasi atas banyaknya informasi yang ada. “Kita mengharapkan banyak informasi dari Unhas TV dalam nuansa yang lebih positif,” ujarnya.
Ia juga berharap, Unhas TV dapat menjadi sumber informasi bagi dunia. Sejalan dengan motto Unhas TV yaitu Mengedukasi Dunia. “Karena disajikan dengan bahasa asing, kita berharap Unhas TV dapat menjadi sumber informasi bagi dunia,” ucapnya.
Selanjutnya dilakukan Focus Group Discussion (FGD) bertemakan “Peran Unhas TV dalam Mendukung Universitas Hasanuddin Mencapai Indikator Kinerja Utama (IKU).” Diskusi ini diikuti beberapa petinggi Unhas, pakar, serta jajaran kru Unhas TV.
Lebih lanjut, Direktur Unhas TV, Supratman SS MSc PhD, mengatakan, melalui FGD peserta diskusi dapat memberikan saran dan masukan untuk membangun Unhas TV ke depannya. ” Adapun untuk rencana grand launching nantinya akan dilaksanakan bersamaan dengan Dies Natalis Unhas ke-67,” ungkapnya.
Risman