Tim mahasiswa Universitas Hasanuddin (Unhas) meraih tiga penghargaan sekaligus dalam ajang National Essay Competition Faperta Fair 5 yang diadakan Universitas Dhyana Pura (Undhira) Bali, Minggu (19/05). Tim ini berhasil meraih penghargaan medali perak kategori pertanian, medali perunggu kategori pariwisata dan budaya, serta juara favorit untuk kategori poster.
Tim tersebut beranggotakan lima orang mahasiswa, yakni Mursalim, Sukmawati, Wanda, Viona Fahira, dan Nadilah K Djalle. Mursalim mengatakan, persaingan dalam kompetisi ini sangat ketat karena diikuti oleh beberapa kampus besar lainnya di Indonesia. Ia mengaku sangat senang dengan pencapaian yang mereka raih.
“Cukup senang walaupun belum bisa memberikan yang maksimal, tapi kami bangga bisa bersaing dan mengalahkan beberapa kampus ternama,” ungkapnya, Sabtu (25/05).
Namun di balik pencapaian itu, Mursalim tak menampik bahwa timnya harus menemui banyak tantangan selama persiapan untuk kompetisi tersebut. Tantangan yang dihadapi adalah memastikan setiap anggota untuk berpartisipasi dalam kegiatan latihan persiapan presentasi dalam waktu yang terbatas.
Dengan keberhasilan yang diraihnya, ia berharap agar mahasiswa Unhas lainnya mampu mengikuti kegiatan serupa dan mencatatkan pencapaian lainnya yang lebih baik lagi.
“Saya berharap mahasiswa Unhas lebih berani mengeluarkan gagasan-gagasannya, bagaimanapun caranya. Jika hal tersebut dapat membanggakan Unhas, maka lakukanlah,” pungkasnya.
Adrian