Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Inovasi Teknologi Tepat Guna Unhas mengadakan program kerja peningkatan kualitas pakan ternak sapi melalui pembuatan silase, Jumat (02/08). Kegiatan ini diadakan di Kantor Desa Erelembang, Kecamatan Tombolo Pao, Kabupaten Gowa.
Kegiatan dihadiri oleh oleh masyarakat Desa Erelembang, terkhusus para petani dan peternak. Inisiator program kerja yang merupakan Mahasiswa Departemen Peternakan Unhas, Nurlaila, mengatakan program ini adalah bentuk implementasi ilmu yang diperolehnya dari kampus.
”Kegiatan ini membentuk kolaborasi antara para mahasiswa dan masyarakat untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan kemampuan dalam pembuatan silase yang kaya akan nutrisi sebagai solusi alternatif pakan ternak bagi para peternak,” kata Nurlaila.
Silase merupakan pakan hijauan ternak yang diawetkan dengan menggunakan teknik fermentasi. Upaya fermentasi dibantu oleh bakteri asam laktat dalam suasana asam dan tanpa udara/anaerob.
Silase mempunyai banyak manfaat seperti memberikan nutrisi yang lebih baik bagi ternak. Bahan ini juga dapat dijadikan sebagai pakan cadangan saat musim kemarau dan menambah masa simpan karena dapat bertahan selama kurang lebih enam bulan lamanya.
Setelah mengadakan diskusi terkait silase, warga kemudian diarahkan untuk melaksanakan praktik pembuatan pakan tersebut.
”Kami menggunakan rumput gajah sebagai bahan utama pembuatan silase dan alternatif lain yang dapat digunakan sebagai pengganti rumput gajah seperti hijauan dan limbah pertanian,” kata Nurlaila.
Melalui kegiatan ini, Nurlaila berharap masyarakat dapat termotivasi untuk menerapkan pembuatan silase di peternakan mereka agar ternak mereka memiliki nutrisi yang baik.
Zidan Patrio