Direktorat Kemahasiswaan Universitas Hasanuddin (Unhas) mengadakan Capacity Building untuk Tim Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas) ke-37. Kegiatan ini bertempat di MaxOne Hotel, Minggu (06/10).
Kepala Subdirektorat Pengembangan Prestasi dan Talenta Mahasiswa Unhas, Dr Suhasman SHut MSi mengatakan, sebelum kegiatan ini, tim telah melakukan penyusunan artikel ilmiah, menyiapkan poster, dan melakukan pendalaman materi.
Ia mengungkap, setelah pengumuman peserta Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) yang lolos ke Pimnas, mereka melakukan persiapan secara lebih intens sehingga para mahasiswa maupun Dosen Pendamping tidak lagi mempunyai waktu di akhir pekan.
Suhasman juga mengatakan, melihat semangat tim yang tinggi sehingga lupa saling mengenal satu sama lain. Padahal tim yang berangkat bukan sekedar tim, tapi bersama membawa nama Unhas. Hal tersebut pula yang melatarbelakangi dilaksanakannya kegiatan ini.
“Sebelumnya kita sudah ada pelatihan psikologinya untuk bangun ke-Unhas-an. Tapi, mungkin itu tidak cukup karena dilaksanakan dalam ruangan, jadi kita tambah lagi melalui kegiatan outbond,” tuturnya, Senin (07/08).
Lebih lanjut, ia menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk membangun kebersamaan sebagai tim Unhas, sehingga dilakukan interaksi informal serta relevan dengan kebutuhan agar chemistry bisa terbentuk.
“Kami mau team building yang relevan dengan apa yang kita mau tandingkan. Misalnya ada yang dilatih mengingat dan fokus,” ungkapnya.
Di akhir wawancara, Suhasman berharap agar mahasiswa tetap berpegang teguh setiap kali dia merasa lelah, sebab ada tanggung jawab yang dititip oleh seluruh civitas academica dan alumni Unhas kepada mereka untuk mengibarkan panji-panji Unhas.
Aliyah Fadhilah