Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Hasanuddin melaksanakan kegiatan pemasangan plang nama jalan di Dusun Dolangang, Desa Makkawaru, Kecamatan Mattiro Bulu, Kabupaten Pinrang (06/01).
Kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja mahasiswa KKN yang bertujuan untuk meningkatkan fasilitas umum serta memudahkan navigasi warga dan pengunjung. Selain itu, kegiatan ini juga dilakukan untuk membangun kesadaran akan pentingnya tata kelola lingkungan dan memperkuat identitas wilayah.
“Pengunjung yang datang dari luar sering kebingungan karena tidak ada plang penunjuk jalan,” ujar Kepala Dusun Dolangang, H Guntur.
Kondisi ini menjadi salah satu perhatian utama mahasiswa KKN Universitas Hasanuddin yang sedang melaksanakan pengabdian di Desa Makkawaru.
Kegiatan yang melibatkan sembilan orang mahasiswa KKN, perangkat desa, dan warga Dusun Dolangang ini berlangsung sejak Jumat – Senin (03-06/01).
Sebelum mengerjakan pemasangan plang, mahasiswa KKN Dusun Dolangang ini melakukan survei untuk menentukan lokasi strategisnya terlebih dahulu. Setelah itu, proses tersebut dilanjutkan dengan pembelian bahan papan dan balok tahan cuaca yang dibantu oleh Kepala Dusun Dolangang.
Tiga hari setelah melalui proses pemotongan, penghalusan permukaan papan, pengecatan, dan penulisan nama jalan secara manual di Rumah Kepala Dusun Dolangang, plang nama jalan yang telah selesai kemudian dipasang di berbagai lorong.
Salah seorang mahasiswa KKN, Atila Zahnas Saqinah mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut disambut positif oleh warga Dusun Dolangang.
“Mereka merasa sangat terbantu dengan adanya plang nama jalan ini, karena memudahkan pengunjung yang datang dari luar daerah,” sebut mahasiswa KKN tersebut.
Kehadiran mahasiswa KKN ini dianggap membawa dampak positif bagi pengembangan desa. Warga berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan di masa mendatang untuk meningkatkan kualitas infrastruktur dan memperbaiki fasilitas umum yang ada di desa mereka.
Jum Nabillah