Lembaga Dakwah Al – ‘Aafiyah Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Hasanuddin melakukan kegiatan Bakti Sosial di Dusun Pallantikang, Kabupaten Jeneponto dan Musala Muslimah FKM Unhas. Rencananya, kegiatan tersebut dilaksanakan mulai Jumat hingga Minggu (14-16/12).
Adapun rangkaian acara tersebut di antaranya; penyuluhan keluarga sadar gizi, penyuluhan sanitasi lingkungan dan sadar K3, penyuluhan di Sekolah Dasar, penyuluhan gizi seimbang, penyuluhan PHBS Indikator anak sekolah, penyuluhan dan praktik Tata Cara Wudhu. Kemudian ada pula lomba anak muslim, ceramah agama, pembagian Alquran.
Selain itu, ada pula sejumlah pemeriksaan kesehatan seperti pemeriksaan kesehatan gigi dan mulut, pemeriksaan status gizi dan konsultasi gizi. Selanjutnya, dilaksanakan pelatihan tata cara penyelenggara jenazah, pembagian sembako dan pakaian layak pakai.
Kemudian, rangkaian kegiatan yang dilakukan di dalam kampus ialah Kajian Jumat (Kamat) Special, tebar dakwah, kerja bakti, Sabtu berkah dan pelatihan kepengurusan jenazah dan Ahad berbagi.
Lokasi Dusun Pallantikang dipilih sebagai lanjutan dari bantuan pembangunan WC yang pernah dilakukan sebelumnya. Tapi bantuan itu belum dirasa cukup sehingga dilakukan pemberian bantuan lanjutan melalui acara itu.
Steering Committee, Nurul Mawaddah Syafitri mengatakan, kegiatan ini didukung penuh oleh fakultas dibuktikan dengan banyaknya donasi dari dosen. Lebih lanjut, ia mengatakan,acara tersebut diselenggarakan untuk mempererat tali persaudaraan civitas akademika.
“Melalui kegiatan itu kita juga ingin menebar kebaikan di masyarakat karena kita biasanya area berdakwahnya itu di sekitaran FKM Unhas,”kata Mawaddah.
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa selanjutnya kegiatan Ahad berbagi berupa pembagian makan siang kepada 100 Cleaning Service yang ditemui di area Unhas. Ia pun berharap agar melalui kegiatan ini dapat merintis kampung sehat dan regilius, bersinergi dalam ukhuwah islamiyah.
“Ukhuwah islamiyah di sini kita bangun dengan semua orang baik civitas akademika, mahasiswa FKM,”tutupnya.
M39