Sejak tahun 2019, Bidang Kemahasiswaan Universitas Hasanuddin membuka jalur penerimaan mahasiswa baru yaitu Program Pembinaan Bakat Kepemimpinan bagi Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS). Program baru ini masuk dalam penerimaan jalur mandiri.
Pada pelaksaan pertamanya, telah terseleksi 24 ketua OSIS yang tersebar di beberapa sekolah Sulawesi Selatan (Sulsel). Tahun ini, program penerimaan mahasiswa jalur ketua OSIS tersebut akan kembali diadakan.
Demi menyukseskan program ini, bidang kemahasiswaan akan menyelenggarakan sosialisasi di 24 kabupaten/kota di Sulsel. Di antaranya, Makassar, Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng, Bulukumba, Sinjai, Bone, Wajo, Soppeng, Barru, Pangkep, Maros, Sidrap, Pare-pare, Pinrang, Toraja Utara, Tator, Enrekang, Luwu, Palopo, Luwu Timur, Luwu Utara, dan Selayar.
Para tim sosialisasi diketahui akan mengunjungi sekolah-sekolah dan dinas pendidikan di lokasi terkait. Rencananya, mereka akan memulai kunjungan pada 3 hingga 21 Februari 2020 mendatang.
Dalam kunjungannya, pihak kemahasiswaan akan menyampaikan beberapa informasi terkait penyelenggaraan Program Pembinaan Bakat Kepemimpinan bagi ketua OSIS. Mulai soal latar belakang program, syarat dan ketentuan pendaftaran, tahap registrasi, poin penilaian, hingga program studi yang dapat dipilih calon pendaftar.
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unhas, Prof Dr drg A Arsunan Arsin MKes mengatakan, program ini bertujuan untuk menghasilkan insan cendekia berkarakter, dan memiliki bakat kepemimpinan yang mampu mengatasi permasalahan semakin kompleks.
“Dibutuhkan pengembangan kepemimpinan di kalangan mahasiswa, maka Unhas membuka penerimaan mahasiswa baru melalui jalur Program Pembinaan Bakat Kepemimpinan bagi Ketua OSIS 2020” pungkasnya.
Wandi Janwar