Pendiri shapeyourlife.id sekaligus penerima beasiswa LPDP 2022 di Columbia University, Fathia Fairuza menjadi pembicara dalam kegiatan Weconnect. Acara ini diselenggarakan oleh Welcome09 Fakultas Teknik (FT) Universitas Hasanuddin (Unhas) di Baruga A.P Pettarani, Sabtu (30/09).
Pada kesempatannya, Fathia membahas metode pembelajaran antara Indonesia dan negara lain. Ia mengatakan bahwa pendidikan di luar negeri tidak hanya berfokus pada teori, tetapi juga pada studi kasus nyata untuk mendorong mahasiswa menyelesaikan masalah tersebut.
“Kita diajak untuk lebih peduli terhadap berbagai permasalahan dunia. Sebagai agen perubahan, mahasiswa perlu memahami isu global saat ini,” ujarnya.
Lebih lanjut, Fathia membagikan tips meraih beasiswa untuk kuliah di luar negeri. Ia mengaskan bahwa kemampuan berbahasa Inggris adalah kunci utama, sedangkan motivation essay menjadi salah satu komponen penilaian penting. Menurutnya, persiapan matang dan proses yang panjang sangat dibutuhkan.
“Di dalam hidup, kita perlu memperjelas tujuan yang ingin dicapai. Carilah keresahan dalam kehidupan sehari-hari dan temukan solusi untuk kegundahan itu,” jelasnya.
Di samping itu, Fathia juga memperkenalkan shapeyourlife.id yang bertujuan membimbing anak-anak dari daerah kecil untuk menempuh pendidikan di luar negeri. Selama empat tahun terakhir, ia telah membantu sekitar 100 anak mencapai mimpi tersebut.
“Saya ingin terus melanjutkan yayasan ini untuk membantu lebih banyak anak Indonesia menjadi agen perubahan,” tutupnya.
Adrian