Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Unhas merayakan puncak Dies Natalis ke-60 bertemakan “Digitalisasi dan Inovasi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Melalui Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat di Era New Normal”. Kegiatan ini ditandai dengan tudang sipulung dan reuni akbar ini berlangsung melalui Zoom Meeting, Sabtu (20/2).
Selain membuka kegiatan, Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Dr Ir H M Nurdin Abdullah M Agr juga menyampaikan harapannya kepada fakultas tersebut. Ia berharap, FISIP Unhas dapat terus berperan aktif membangun masa depan bangsa dengan karya dan kreativitas.
“Semoga FISIP Unhas dapat terus memacu semangat menjadi fakultas unggul pencetak lulusan terbaik,” harap Nurdin.
Pada pelaksanaannya, kegiatan ini turut dihadiri Ketua Umum IKA Unhas, Dr (Hc) Drs M Jusuf Kalla. Ia sangat mengapresiasi penyelenggaraan Dies Natalis ke-60 Fisip Unhas.
“Usia FISIP saat ini menunjukkan perjalanan panjang fakultas tersebut dalam menghasilkan luaran terbaik yang berkontribusi terhadap pembangunan bangsa. Utamanya, karena FISIP memiliki andil penting dalam bidang sosial politik,” ujar politisi Indonesia itu.
Adapun, kedudukan politik termaksud ialah bersosial dengan pola kemasyarakatan yang memperhatikan kesejahteraan rakyat. “Untuk itu, diharapkan kiprah lulusan FISIP Unhas untuk meningkatkan eksistensi diri dalam mempelopori dunia politik kemasyarakatan jangka panjang,” tambah JK, begitu ia kerap disapa.
Ketua IKA Fisip Unhas, A Fahsar Mahdin Padjalangi juga mengutarakan terima kasih kepada alumni atas keterlibatan dan dukungan untuk menyukseskan perayaan kegiatan. Meskipun dilakukan berbeda dari tahun sebelumnya, namun dirinya berharap tidak mengurangi makna.
“Apresiasi juga diberikan ke panitia penyelenggara. Tudang sipulung maupun reuni akbar bukan hanya mempererat silaturahmi, namun wadah untuk meningkatkan kreatifitas dan icon FISIP Unhas yang berkiprah untuk masyarakat luas,” jelas Fahsar.
Annur Nadia F Denanda