Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Desa Wisata Unhas mengadakan kegiatan kemah lingkungan di Pantai Bombong, Desa Biangkeke, Kabupaten Bantaeng, Sabtu-Minggu (27-28/07). Kegiatan yang mengangkat tema “Meningkatkan Kesadaran Lingkungan Melalui Kegiatan Alam” ini menyasar pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
Kegiatan ini melibatkan lima sekolah yang ada di Bantaeng, yaitu SMKN 1 Bantaeng, SMKN 3 Bantaeng, SMKN 5 Bantaeng, SMK Darul Ulum Layoa, dan SMK Darul Ulum Panaikang dengam total peserta sebanyak 27 orang. Dalam program kerja kemah lingkungan ini, mahasiswa KKN berkolaborasi dengan Sanggar Seni B-One Art dan Ikatan Budaya Butta’ Toa.
Kemah lingkungan diadakan dengan mengadakan sosialisasi pemilahan sampah, workshop, dan pembuatan mural bersama, serta mengadakan malam api unggun.
“Mural itu tentang keadaan laut yang memiliki banyak sampah, hewan dan tumbuhan laut yang terancam keberadaannya. Dengan kesadaran bersama, kita bisa sedikit melakukan penyelamatan dan pembersihan sampah pantai,” kata salah satu pelukis mural, Rahmat Qadriyanto.
Pembuatan mural bertujuan untuk meingkatkan kesadaran bersama terhadap dampak dari sampah plastik di laut.
Agenda lain yang dilakukan dalam kegiatan ini adalah pembersihan pantai. Peserta diajak untuk belajar memilah-milah jenis sampah.
“Kegiatan ini diharapkan dapat menjadikan pantai Bombong lebih bersih, meskipun sampah disini sampah kiriman, namun kesadaran pengunjung sangat penting dalam menjaga kebersihan pantai,” ujar salah satu warga lokal, Fadly.
Zidan Patrio