Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Prestasi (KKN-P) Universitas Hasanuddin (Unhas) gelombang 112, mengadakan Seminar Program Kerja di Aula kantor Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar, Selasa (16/07).
Kegiatan ini dihadiri oleh Mahasiswa KKN-P, Dosen Pendamping Kegiatan (DPK), serta Kepala Kelurahan Tamalanrea dan seluruh perangkatnya.
DPK Unhas, Icha Musywirah SSi MSi, menyampaikan, setiap tahun Unhas menempatkan mahasiswa KKN di Kota Makassar, namun kali ini berbeda dengan tahun sebelumnya. “Jadi ini merupakan konsep baru Unhas, karena anak-anak yang kami tempatkan di kota adalah mahasiswa yang berprestasi di tingkat nasional,” ujar Icha.
Ia mengatakan, berhubung mahasiswa yang mengikuti KKN ini merupakan putra-putri kebanggaan Unhas, maka mereka juga harus fokus mengikuti lomba nasional, seperti Program Kreativitas Mahasiswa (PKM), dan Program Pengembangan Usaha Mahasiswa (P2MW), dan Satria Data.
“Karena mereka harus tetap fokus pada lombanya, mereka tidak diharuskan selalu ada di posko, akan tetapi program yang mereka janjikan harus tetap berjalan,” ungkapnya.
Selanjutnya, Koordinator Kelurahan, Mardin memaparkan program kerja yang akan mereka laksanakan terdiri dari gerakan kulit sehat dan percaya diri meningkat, penyuluhan dan pembuatan pupuk organik, sosialisasi aplikasi Primaku, pengembangan lorong wisata, dan pembuatan ecobrick.
“Dengan adanya kegiatan ini, masyarakat diharap dapat lebih aktif untuk memberdayakan sumber daya yang ada di sekitar Kelurahan Tamalanrea,” tutur Mardin.
Ismail Basri