Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Gelombang 113 Universitas Hasanuddin (Unhas) melaksanakan program kerja pengembangan WhatsApp Bot bertajuk SIDESA (Sistem Informasi Desa). Pengembangan ini dilaksanakan di Desa Marannu, Kecamatan Mattiro bulu, Kabupaten Pinrang, Senin (03/02).
SIDESA bertujuan untuk melayani administrasi secara mudah cepat. Pasalnya, inovasi dalam pelayanan publik menjadi kebutuhan mendesak untuk meningkatkan efisiensi dan aksesibilitas warga desa.
Penanggung jawab kegiatan, Resky Awaluddin mengatakan SIDESA ini memiliki berbagai fitur yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan informasi masyarakat. Adapun fitur yang dimuat berupa informasi jam operasional Kantor Desa Marannu, layanan aduan, daftar surat yang bisa biurus, dan alur pelayanan.
“Dengan adanya bot ini, masyarakat tidak perlu lagi mengantre lama hanya untuk sekadar bertanya mengenai layanan tertentu,” ujar mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik itu.
Pembuatan SIDESA ini dilakukan secara bertahap. Langkah pertama adalah melakukan observasi untuk mengidentifikasi kebutuhan masyarakat dan jenis layanan yang paling sering diakses. Setelah itu, dirancang alur percakapan (chat flow) agar interaksi dengan bot terasa natural dan mudah dipahami.
Melalui program ini, ia berharap mahasiswa tidak hanya berperan sebagai agen perubahan di lingkungan akademik, tetapi juga mampu memberikan solusi nyata bagi masyarakat. “Inovasi sederhana seperti ini bisa menjadi langkah awal menuju transformasi digital dalam pelayanan publik tingkat desa,” pungkasnya.
Nabila Rifqah Awaluddin