Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Gelombang 113 Universitas Hasanuddin (Unhas) menggelar sosialisasi bertajuk “Sahabat: Sadar Hidup Bersih Anak Terlindungi”. Kegiatan diikuti ratusan siswa di SDN 88 Pare-pare, Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Pare-Pare, Rabu (15/01).
Program ini menyasar siswa kelas 1 hingga kelas 6 SD untuk menanamkan kebiasaan hidup bersih sejak dini sebagai fondasi perilaku sehat di masa depan. Kegiatan memberikan edukasi seputar pentingnya mencuci tangan yang benar, dilengkapi dengan praktik langsung sesuai standar World Health Organization (WHO).
Tidak hanya itu, para siswa juga diarahkan terlibat dalam aksi bersih-bersih untuk menciptakan lingkungan sekolah yang lebih nyaman dan sehat. Poster langkah-langkah mencuci tangan dipasang di area strategis seperti wastafel, untuk mengingatkan siswa agar terus mempraktikkan kebiasaan baik ini.
Penanggung jawab program kerja, Rizkia Rahma Karim menuturkan kegiatan ini memiliki manfaat untuk meningkatkan kesadaran siswa akan pentingnya kebersihan.
“Ini adalah salah satu bentuk upaya untuk mencegah penyebaran penyakit akibat kuman dan untuk menciptakan pola hidup sehat yang dapat diterapkan di sekolah maupun di rumah” tuturnya.
Kepala sekolah SDN 88 Pare-pare, Ilyas T turut menyambut positif kegiatan ini. Menurutnya, kegiatan ini sangat relevan dengan kebutuhan siswa.
“Edukasi yang diberikan tidak hanya meningkatkan kesadaran kebersihan, tetapi juga berdampak pada kebersihan lingkungan sekolah secara keseluruhan,” ungkapnya.
Di akhir kesempatan, mahasiswa KKN berharap agar siswa dapat menerapkan kebiasaan mencuci tangan yang benar, terutama sebelum makan dan setelah beraktivitas secara konsisten. Dengan pola hidup bersih yang sudah ditanamkan sejak dini, kebiasaan ini dapat menjadi bagian dari gaya hidup mereka hingga dewasa.
Marcha Nurul Fadila Jalil