Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Perubahan Iklim Gelombang 115 Universitas Hasanuddin (Unhas) menggelar Seminar Program Kerja sebagai forum untuk berdiskusi bersama masyarakat. Kegiatan berlangsung di Kelurahan Kapasa Raya, Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar, Rabu (08/01).
Dalam pemaparannya, Koordinator Posko, Muh Awal, menggarisbawahi kehadiran mahasiswa KKN Unhas sebagai wujud pengabdian dan wadah bagi mahasiswa untuk belajar.
“Kedatangan kami disini bukanlah untuk menggurui, melainkan untuk belajar, mengabdi dan berkolaborasi bersama masyarakat,” ujarnya.
Adapun program kerja yang diusung yaitu Sosialisasi Pemilahan Sampah dari Rumah (Pilar). Pilahan sampah organik nantinya akan disalurkan sebagai pakan budidaya maggot (Belatung) dan sampah anorganik akan diolah menjadi kerajinan yang bernilai keindahan dan ekonomi.
Salah satu program juga menargetkan siswa Sekolah Dasar (SD) untuk diedukasi mengenai jenis-jenis sampah dan memilah sampah berdasarkan kategorinya. Pemasangan papan edukasi mengenai waktu dibutuhkan sampah untuk terurai juga akan dilakukan agar siswa bisa lebih peduli terhadap kelestarian lingkungan.
Sejumlah program kerja lain turut dipaparkan, antara lain penyusunan peta titik rawan banjir sebagai data dasar (baseline) perencanaan pembangunan di Kelurahan Kapasa Raya, pembuatan pestisida nabati berbahan alami yang mudah diperoleh, serta kerja bakti rutin mingguan.
Kegiatan kerja bakti tersebut akan difokuskan pada pengerukan sedimen dan pembersihan tumpukan sampah di sekitar area drainase.
Rika Sartika
