Majelis Wali Amanat (MWA) Unhas mengadakan kunjungan dinas ke Al Azhar University Mesir dalam rangka menginisiasi berbagai potensi kerjasama di Timur Tengah, Rabu (21/2). Rombongan diterima langsung oleh Rektor Al Azhar, Prof Dr Salama Gomaa Daoud.
Rombongan Unhas terdiri dari pimpinan MWA Unhas, Wakil Ketua I Prof Dr Ir Muh Arsyad Thaha MT dan Wakil Ketua II Prof Dr Ir Andi Niartiningsih, serta beberapa pejabat lainnya. Sementara itu pihak rektorat diwakili oleh Wakil Rektor Bidang Sumberdaya Manusia, Alumni, dan Sistem Informasi, Prof Dr Farida Patittingi SH MHum dan Wakil Rektor Bidang Kemitraan, Inovasi, Kewirausahaan dan Bisnis, Prof Dr Eng Adi Maulana ST MPhil.
Dalam kesempatan itu, rektor Al Azhar menyampaikan kesiapannya untuk menjajaki kerjasama dengan Unhas.
“Dari pengalaman kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi Islam di Indonesia, Unhas akan menjadi partner yang sangat baik dan berpotensi besar untuk kerjasama, baik untuk pengembangan pendidikan Islam maupun umum,” kata Salama Gomaa.
Al-Azhar sendiri merupakan perguruan tinggi yang juga mengelola bidang kajian umum untuk sains dan teknologi selain kajian Islam.
MWA Unhas kemudian berjanji akan merekomendasikan kepada Rektor Unhas untuk menggodok draft perjanjian keduanya dalam waktu dekat.
Pada kesempatan itu juga Wakil Rektor Adi Maulana memperkenalkan Unhas TV berbahasa arab dan menyampaikan kesiapan untuk mendukung infrastruktur pusat pengembangan bahasa arab di Unhas.
Kunjungan ini juga kemudian ditanggapi oleh Rektor Al Azhar yang akan menjadwalkan lawatan ke Unhas dalam beberapa bulan ke depan.
Zidan Patrio