Lembaga Dakwah Fakultas (LDF) Surau Firdaus, Fakultas Pertanian Unhas kembali menyelenggarakan Agriculture Islamic Event (AIE). Kegiatan tersebut diselenggarakan secara hybrid di Aula Fakultas Pertanian Unhas dan Zoom meeting, Senin (6/12).
AIE merupakan kegiatan tahunan yang sempat tertunda akibat wabah pandemi. Acara tersebut terdiri dari beberapa item kegiatan, yakni bakti sosial, lomba-lomba menarik, tebar dakwah dengan puncak kegiatan Seminar Islam Pertanian (SIP).
Puncak kegiatan dirangkaikan dengan seminar bertajuk “Peran Pemuda Islam Pertanian terhadap Aktualisasi Al-Qur’an dan As-Sunnah dalam Menjawab Tantangan Zaman”. Praktisi Pendidikan Anak dan Remaja, Ustadz Dr Askar Yaman SPd MPd dan CEO PT Bangga Bertani Lokal, Muhammad Wafid SP hadir sebagai pembicara.
Tema pemuda diangkat guna memberikan arah kepada para pemuda Islam, khususnya mahasiswa pertanian dalam mengekspresikan diri dan berkarya harus selalu berlandaskan pada Al-Qur’an dan As-Sunnah.
Ketua Harian LDF Surau Firdaus Abd. Fausi Dachri berharap acara ini dapat mengembalikan semangat dalam mendakwahkan Islam, khususnya di Fakultas Pertanian.
Fausi berharap, event kali ini dapat mengembalikan semangat para aktivis dakwah dalam mengajak kepada kebaikan “Kita harusnya lebih bersemangat dalam mengajak kepada kebaikan dibandingkan orang-orang diluar sana yang justru mengajak kepada yang sebaliknya,” tuturnya.
Anisa Luthfia Basri