Penerbitan Kampus (PK) Identitas Universitas Hasanuddin (Unhas) menggelar Pendidikan Dasar jurnalistik bertajuk “Sehari Menjadi Jurnalis” di Lantai Dasar Perpustakaan, Aula LPMPP, Minggu (11/9).
Kegiatan yang merupakan bagian dari rangkaian perekrutan magang baru PK identitas Unhas tersebut dihadiri kurang lebih 62 peserta dari berbagai fakultas. Adapun materi yang dihadirkan, yaitu Mengenal Profesi Jurnalis, Straight News, Feature News, dan Fotografi.
Turut hadir Ketua Penyunting PK Identitas Unhas, Ahmad Bahar, Redaktur Pelaksana Identitas Risman Amala Fitra, beserta kru.
Acara dibuka dengan sambutan Ahmad Bahar. Pada kesempatan itu, ia mengungkapkan identitas telah lama berdiri dan telah menghasilkan banyak produk jurnalistik.
“identitas telah berdiri sejak tahun 1974, jadi bisa dibilang identitas adalah cerminannya universitas, dan sudah banyak juga hasil karya yang dibuat. Bahkan untuk edisi koran terakhir, kita mendapatkan penghargaan sebagai sampul terbaik nasional,” ungkap dosen yang akrab disapa Kak Abe itu.
Diakhir kesempatannya Dosen FIKP Unhas itu berpesan kepada peserta diklat agar apa yang didapatkan pada kegiatan tersebut bisa menjadi manfaat.
“Skill menulis itu penting apalagi kalau kalian mau ikut PKM, di identitas kalian bisa latih itu, manfaatkan dengan baik, dan semoga kegiatan ini menjadi langkah awal untuk adik sekalian,” ucapa Ahmad.
Ilham Anwar