Universitas Hasanuddin (Unhas) menggelar acara Penutupan sekaligus Pengumuman Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) Nasional 2023. Kegiatan ini berlangsung di Aula Prof Amiruddin serta siaran langsung di kanal Youtube Unhas, Rabu (26/07).
Kegiatan menghadirkan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), Ir Hendarman Msc PhD memberi laporan penutup kegiatan Pilmapres 2023.
Dalam laporannya, Hendarman mengungkapkan program Pilmapres ini akan terus dilanjutkan kedepannya ditinjau dari Mahasiswa Berprestasi (Mapres) sebelumnya yang membuktikan tidak berhenti di pemilihan saja.
Hendarman menyebutkan nama Mapres sebelumnya, Fauzan Reza Maulana yang masih berprestasi hingga menjadi orang Indonesia pertama meraih Juara Debat Tingkat Internasional di Chennai 2014. “Prestasi yang diraihnya tersebut tentu menjadi kebanggan bagi perguruan tingginya,” ucap Hendarman.
Lebih lanjut, mantan Kepala Pusat Penguatan Karakter ini juga menyampaikan, segala yang dilakukan Mapres harus ada dampaknya dan terlihat publik. Hal ini sangat penting bagi Puspresnas untuk menelusuri pencapaiannya.
“Kita juga harus mampu menelusuri di mana dan menjadi apa mereka sekarang,” lanjutnya.
Dari beberapa mahasiswa yang disebutkannya, Hendarman juga berharap agar Mapres tahun ini memiliki cerita indah beberapa waktu kedepan. “Buktikan kepada kami, kalian adalah orang-orang yang luar biasa, menjadi aset dan talenta Indonesia,” imbuhnya.
Prestasi yang didapatkan mahasiswa tersebut kemudian akan dimasukkan dalam sistem Puspresnas. Disebut juga sistem informasi talenta, melaluinya mahasiswa dapat menjadi incaran perusahaan tanpa harus melamar pekerjaan terlebih dahulu.
“Sekarang, kalian sendiri yang akan menentukan jadi apa kedepannya,” tutupnya.
Jum Nabillah