Saat penyaringan Rektor Unhas masih berlangsung, yaitu sesi kedua tanya jawab antara panelis Prof Dr Ir Djoko Santoso Msc, Prof Dr Radi A Gany, dan Prof Dr Dadang A S MEng kepada lima bakal calon rektor.
Namun sayangnya beberapa peserta undangan terlihat mulai meninggalkan baruga. Sehingga beberapa pintu masuk akhirnya ditutup.
“Seleksi calon rektor belum selesai tapi banyak yang pulang dengan berbagai alasan seperti buang air sedangkan dalam baruga sudah sediakan WC,” ujar salah satu satpam yang enggan disebutkan namanya.
Mengantisipasi hal tersebut, pintu ditutup kecuali pintu masuk yang berada di dekat panggung utama baruga. Selain itu dijaga pula oleh beberapa satpam.
Selain itu, penyaringan bakal calon rektor Unhas ini juga tak banyak dihadiri mahasiswa, hanya pegawai yang tampak mengisi kursi Baruga AP Pettarani.
Reporter: Norhafizah