Paguyuban Karya Salemba Empat (PKSE) Universitas Hasanuddin (Unhas) akan menggelar Sikola Panrita Try Out & Talkshow 2026 di Gedung IPTEKS Unhas, Sabtu (24/01).
Sikola Panrita 2026 merupakan bimbingan belajar yang diperuntukkan bagi siswa kelas 12 SMA/Sederajat serta terbuka bagi gapyear yang akan mengikuti ujian masuk perguruan tinggi. Ketua Panitia Sikola Panrita 2026, Mikran Hidayat menyebut kegiatan ini telah berlangsung sejak 2017.
“Sikola Pantita merupakan kegiatan tahunan yang telah berlangsung sejak 8 tahun lalu. Kegiatan ini juga termasuk dalam program kerja dari PKSE Unhas,” ungkap mahasiswa Ilmu Aktuaria itu.
Pendaftaran Sikola Panrita dibuka mulai 6 hingga 23 Januari 2026. Informasi lebih lanjut dapat diakses di akun Instagram resmi PKSE Unhas atau langsung mendaftar melalui tautan bit.ly/PendaftaranTryOutSikolaPanrita2026 dengan biaya Rp30.000 untuk mengikuti rangkaian try out dan talkshow.
Sebanyak 50 peserta dengan nilai try out tertinggi berkesempatan mengikuti bimbingan belajar gratis. Program ini berlangsung hingga mendekati pelaksanaan ujian masuk perguruan tinggi.
Sikola Panrita bertujuan menjadi ruang pendampingan sekaligus motivasi bagi calon mahasiswa. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dorongan bagi peserta dalam mempersiapkan diri menghadapi proses seleksi masuk perguruan tinggi.
“Kami ingin kegiatan ini benar-benar membantu adik-adik agar lebih siap dan percaya diri menghadapi ujian masuk perguruan tinggi, sekaligus menumbuhkan semangat untuk melanjutkan pendidikan,” pungkasnya.
A. Devi Juniza L.
