Universitas Hasanuddin menyelenggarakan wisuda Periode II tahap I Tahun Akademik 2021/2022. Kegiatan yang diikuti oleh ribuan mahasiswa berlangsung di Baruga Andi Pangeran Pettarani, Rabu (3/11).
Sebanyak 1200 lulusan dari program doktor, magister, profesi, spesialis, dan sarjana, dari 16 fakultas yang ada di Unhas melangsungkan wisuda yang dibagi ke dalam dua sesi. Adapun masing-masing diikuti oleh 600 orang.
Sekitar pukul 09:00 Wita, kegiatan ceremonial yang berlangsung tiap tahun ini digelar secara hybrid, serta tetap mematuhi protokol kesehatan. Dalam acara yang berlangsung dua jam tersebut, Unhas berhasil meluluskan 21 orang kategori wisudawan terbaik, dan rata-rata nilai mahasiswa lainnya termasuk, sangat baik dan baik. Acara wisuda tahap I ini pun ditutup jelang pukul 11.00 Wita setelah penyampaian pidato dari Rektor Unhas.



Oktafialni Rumengan