Program Studi Magister Statistika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Hasanuddin (Unhas) meraih akreditasi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT), Selasa (14/12). Prodi yang satu-satunya di Kawasan Indonesia Timur ini meraih predikat “Sangat Baik” dan merupakan akreditasi pertama yang diraih sejak berdirinya pada tahun 2019.
Ketua prodi Magister Statistika, Dr Georgina Maria Tinungki MSi, mengatakan proses visitasi dilakukan melalui Zoom Meeting pada 5-6 November 2021. Tim penilai dari BAN PT terdiri dari dua orang, salah satunya Prof Dr Ir Heri Pramutiyo MS dari Unversitas Brawijaya.
“Dalam pelaksanaan akreditasi ini dibentuk satu tim yang berisi sebanyak lima orang untuk menyiapkan semua hal terkait akreditasi,” ucap Georgina.
Kepala Departemen Statistika, Dr Nurtiti Sunusi SSi MSi mengatakan, persiapan dokumen terdiri dari dua yaitu laporan kinerja program studi dan laporan evaluasi diri.
“Dalam laporan kinerja prodi ini dimasukkan data-data kuantitatif sedangkan dilaporan evaluasi diri menceritakan prodi kita seperti apa. Untuk evaluasi diri kita libatkan semua mahasiswa didalamnya, ” jelas Nurtiti.
Ia menjelaskan, dalam pelaksanaan akreditasi, terdapat beberapa komponen yang harus dilengkapi diantaranya visi misi, tata Kelola, kemahasiswaan, sumber daya manusia, keuangan, Pendidikan, penelitian dan pengabdian, dan luaran.
“Meskipun SDM kami masih tergolong minim namun Alhamdulillah masih memenuhi kriteria sumber daya dan rata-rata dosen yang mengajar sudah lector kepala. Selain itu prodi ini ada kerja sama dengan internasional serta aktif dalam organisasi profesi”lanjutnya.
Nurtiti melanjutkan, kendala dalam meraih akreditasi ini terletak pada kurangnya sumber daya yang ada sehingga untuk mempersiapkan segala kebutuhan akreditas pun terbatas. Namun, dengan niat, berkat kerja sama tim yang baik dan dukungan dari pimpinan akhirnya semua dokumen bisa disiapkan dan proses akreditasi berjalan dengan lancar.
“Setelah adanya akreditasi ini, insyaallah kita lebih percaya diri untuk promosi. Peluang untuk bertambahnya mahasiswa baru kedepannya diharapkan meningkat”tutupnya.
Marhama