Universitas Hasanuddin (Unhas) menggelar Lomba Senam dalam rangka Dies Natalis Unhas ke-68 yang diselenggarakan di Gelanggang Olahraga (Gor) JK Arenatorium Unhas, Sabtu (17/08).
Lomba senam tersebut diikuti oleh anggota Dharma Wanita se-Unhas yang masing-masing menjadi perwakilan dari unit fakultas.
Penanggung jawab dari acara ini, Andi Tenri Bali Baso SS MHum dalam wawancaranya menjelaskan, tujuan dan harapan dari kegiatan ini sesuai dengan arahan dari Rektor Unhas, yakni agar semua elemen wanita di Unhas tidak hanya berfokus pada bidang akademik di kelas, namun juga menjadi bagian dari kegiatan non-akademik diluar kelas.
“Dalam senam kreasi ini tentu dilihat bagaimana kekompakan, estetika, nilai-nilai, gotong royong, kerja sama dalam pelaksanaan kegiatan,” ujar Andi Tenri
Fakultas yang menjadi pemenang dalam perlombaan ini akan diumumkan dimalam puncak peringatan Dies Natalis Unhas ke-68 dan pemenang akan mendapatkan hadiah. “Hadiahnya akan menjadi surprise dari panitia,” serunya.
Agenda ini turut dihadiri langsung oleh Rektor Unhas, Prof Dr Ir Jamaluddin Jompa MSc, Wakil Rektor I, Prof drg Muhammad Ruslin Mkes PhD SpBM(K), dan beberapa dekan fakuktas di Unhas.
Andika Wijaya