Tallo, sebuah kawasan di Kota Makassar yang penuh akan sejarah dan budaya masyarakat. Kawasan ini dikenal karena makam raja-raja dan kebudayaan pesisir yang masih hidup hingga kini melalui berbagai perangkat dan ritual masyarakat.
“Pertunjukan Muara Sungai, Laut, dan Tallo Bersejarah” yang mewadahi keanekaragaman budaya masyarakat Tallo melalui berbagai pementasan seni. Mulai dari tari tradisional, performing art, peragaan seni beladiri pamanca, hingga ritual panai-panaung, acara ini menyajikan ragam kekayaan budaya yang dimiliki oleh Tallo.



Berlangsung pada Jumat hingga Senin (21-22/07), pertunjukan ini melibatkan masyarakat dan seniman Makassar. Antusiasme warga Tallo terlihat dari partisipasi mereka, mulai dari anak-anak hingga dewasa, yang berbondong-bondong datang dan ikut terlibat dalam acara ini.


Foto: M. Ridwan & Wahyu Alim Syah
Naskah: M. Ridwan