Senat Mahasiswa Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan (Sema FIKP) mengadakan Talkshow bertema “Scholarship For A Better Future of Education” di Ruang Sidang Lantai 2A FIKP Unhas, Rabu (27/2).
Kegiatan ini mendatangkan beberapa narasumber, antara lain Kabag Kesejahteraan Mahasiswa Unhas (Sampara ST MM), Penerima beasiswa Pendidikan Magister menuju Doktor untuk Sarjana Unggul (PMDSU) (Muhammad Afrisal SKel), Penerima beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) (Nuranti Anarkhis SPi), dan Mahasiswa Jepang dari Miyazaki University (Suichiro Ono)
Sesuai dengan tema yang diangkat, acara ini digelar untuk mensosialisasikan kepada mahasiswa agar mempunyai minat dan motivasi melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, bahkan ke luar negeri. Beasiswa PMDSU dan LPDP merupakan sebagian program bantuan dari pemerintah untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Cara mendapatkan beasiswa tersebut adalah memenuhi persyaratan dan melengkapi berkas yang diminta.
Afrisal menjelaskan, agar bisa kuliah ke luar negeri perlu memiliki indeks prestasi komulatif diatas 3,50. Kemudian mengajukan proposal ke Dikti untuk diseleksi dan perlu perencanaan penelitian. “Selama kuliah di sana harus tetap lancar, membuat rencana penelitian dan menulis publikasi,” ujarnya.
Selain itu, Nuranti juga mengatakan, untuk mendapatkan beasiswa bukan hanya persyaratan yang harus terpenuhi, tapi perlu usaha dan kemauan yang tinggi.
“Kalau kemauan diri kita sendiri, berarti kalian memikirkan persiapan agar bisa mencapai masa depan yang cerah,” papar Nuranti.
M005