Gugus Kerja bidang kerohanian (GKM LD) Al Muhandis, Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin akan melaksanakan kegiatan Al-Muhandis Millenial Fest 2020 dengan tema “Integrasi Al-Qur’an Pemuda dan Teknologi Menuju Peradaban Islam Masa Depan.”
Steering Committee kegiatan, Yusril Ramadhan menjelaskan jika kegiatan ini merupakan salah satu program kerja dari GKM LD Al-Muhandis Fakultas Teknik Unhas, berupa perlombaan dan seminar Islami.
“Program ini bertujuan menyiarkan dakwah dan proses pembinaan kepada mahasiswa Muslim secara umum di lingkup Unhas, dan khususnya Fakultas Teknik,” jelas mahasiswa jurusan Teknil Sipil itu.
Kegiatan ini terdiri dari beberapa tangkai lomba, yaitu lomba tartil qur’an, lomba esai islami, dan lomba poster dakwah. Pendaftaran telah dibuka sejak Kamis, 4 November hingga Kamis, 12 November 2020 mendatang, dan terbuka bagi mahasiswa Muslim Universitas Hasanuddin.
Penilaian karya akan dilakukan pada 13-14 November 2020, sementara pengumuman pemenang yang juga dirangkaikan dengan Seminar Islam akan dilaksanakan pada Minggu, 15 November 2020. Nantinya, Ustadz Muhtadin Akbar dan Ustadz Syamsuar Hamka akan menjadi pemateri.
Lebih lanjut, Yusril berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah bagi mahasiswa menuju pintu-pintu kebaikan. “Harapannya semoga kegiatan ini bisa memberikan manfaat dan membawa hikmah untuk setiap individu yang terlibat, dan tentunya menjadi pembuka pintu-pintu kebaikan untuk menuntut ilmu Agama lebih dalam dan mencetak pemuda Muslim yang berprestasi dan berakhlak mulia,” tutup Yusril.
Informasi lebih lanjut mengenai kegiatan ini dapat diakses melalui postingan Instagram @almuhandisftuh
M113