Sesi pertama ujian SBMPTN di Fakultas Ekonomi dan Bisnis mengalami masalah. Pasalnya, para pengawas yang bertugas di sesi itu tidak mencantumkan nomor ruangan di amplop kertas soal dan jawaban.
Hal tersebut sempat membuat Ketua Pos, Kartini kebingungan. Ketidak karuan ini diduga akibat rata-rata pengawas tidak mengikuti sosialisai ujian SBMPTN dengan maksimal. Sebab sosialisasi yang diselenggarakan di Baruga AP Pettarani beberapa waktu lalu ini bertepatan dengan waktu salat Jumat sehingga pengawas banyak yang keteteran mendapatkan informasi.
“Bagaimana waktu sosialisasi dilaksanakan pas hari Jumat, pengawas yang hadir sosialisasi ada yangg datang terlambat dan ada juga yang pulang cepat,” ujar Prof Haris, Mantan Ketua Progam Studi S3 FEB.
Reporter: Andi Ningsi