Universitas Hasanuddin (Unhas) mengadakan penanaman bibit pohon di area Kampus Unhas, Senin (4/7).
Kegiatan ini merupakan bagian dari pelaksanaan Sosialisasi Rencana Operasional Indonesia’s FOLU Net Sink 2030 Regional Sulawesi yang diadakan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia melalui Direktorat Jenderal Pengelolaan Hutan Lestari (PHL), di mana Unhas sebagai tuan rumah kegiatan.
Sekadar informasi, sosialisasi tersebut bertujuan untuk menyampaikan kebijakan, strategi, dan rencana untuk implementasi, rencana aksi mitigasi yang mengacu pada target penurunan emisi gas rumah kaca melalui pendekatan karbon Net Sink dari sektor kehutanan dan penggunaan lahannya atau FoLU (Forestry and other Land Use) pada tahun 2030.
Dikutip dari Sub Direktorat Informasi dan Humas Unhas, Selasa (5/6) penanaman bibit pohon dilakukan oleh Asisten Ekonomi dan Pembangunan, dan Kesejahteraan Pemprov Sulsel mewakili Gubernur Sulsel, Staf ahli menteri KLHK Bidang Energi, Rektor Unhas, Dirjen Pengelolaan Hutan Lestari, dan Dirjen Perhutanan Sosial dan Kemitraan Lingkungan.
Dekan Fakultas Kehutanan, Mujetahid mengungkapkan bahwa lokasi penanaman pohon dilakukan pada area Taman Keanekaragaman Hayati yang telah dicanangkan oleh Rektor Unhas, Jamaluddin Jompa.
“Luasnya enam hektar, di mana kemudian di bagi dalam empat blok, yakni untuk area kehutanan akan dikembangkan dengan tanaman endemik lokal, farmasi obat-obatan, pertanian buah lokal, dan selebihnya dipergunakan untuk tanaman hias,” ungkap Mujetahid.
Annur Nadia F. Denanda