Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Prof drg Muhammad Ruslin MKes PhD, menghadiri pembukaan Training of Trainer Calon Mentor Basic Learning Skill, Character, and Creativity (Balance) Universitas Hasanuddin di Baruga Prof Baharuddin Lopa SH, Rabu (31/07).
Dalam sambutannya, Ruslin memberikan pembekalan terhadap para mentor. Ia mengatakan, seorang mentor berperan sebagai teladan yang memiliki tanggung jawab yang besar.
“Menjadi seorang mentor bukanlah tugas yang mudah karena kita diberi tanggung jawab besar untuk menjadi contoh yang baik bagi para mahasiswa baru,” ucapnya.
Lebih lanjut, Ruslin juga menjelaskan bahwa dalam program Balance Unhas, mentor memainkan peran krusial dalam membantu mahasiswa baru melewati masa transisi mereka dari Sekolah Menengah Atas ke perguruan tinggi. Program ini dirancang untuk memberikan dukungan yang menyeluruh dalam aspek keterampilan dasar, karakter, dan kreativitas yang dibutuhkan untuk sukses di lingkungan akademis yang baru.
Ruslin berharap, dengan adanya kegiatan ini dapat melahirkan mentor-mentor yang tidak hanya kompeten tetapi juga inspiratif, yang dapat membimbing dan menjadi contoh yang baik bagi para mahasiswa baru.
“Perlihatkan contoh yang baik, saya sangat yakin anda tidak akan mengecewakan karena kalian adalah mahasiswa terpilih yang dipercaya untuk menjadi mentor,” tutupnya.
Athaya Najibah Alatas