Direktur Almuni dan Penyiapan Karir (DAPK) Unhas mengadakan career program, pelatihan persiapan dini memasuki dunia kerja di Aula Prof Mattulada, Fakultas Ilmu Budaya, Sabtu-Ahad (22-23/06).
Prof Dr drg A Arsunan Arsin MKes, selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni membuka langsung kegiatan ini. Dalam sambutanya lelaki yang akrab disapa Prof Cunnang tersebut menegaskan, pemberian pelatihan ini sebagai bentuk keseriusan Unhas dalam mempersiapkan para alumni untuk masuk ke dunia kerja. Sehingga peserta dalam kegiatan ini bukan hanya mahasiswa namun juga para alumni fresh graduate.
“Bidang kemahasiswa dan alumni bukan hanya mengurusi mahasiswa, namun 50 persen waktu juga untuk mengurus para alumni, sehingga nantinya masa tunggu alumni akan semakin singkat” tegasnya, Sabtu (22/06).
Acara tersebut mengahadirkan beberapa pemateri yang berkompeten dibidangnya. Andi Afni Ildan dari Mandiri Utama Finance memberikan tips dan trik seni berbicara saat waawancara kerja. Selain itu, ia juga menyaikan beberapa hal yang perlu untuk dipersiapkan ketika akan menghadapi wawancara.
Tidak ketinggalan materi terkait pembuatan Curriculum Vitae (CV) oleh Staf Pengembangan SDM PTPN XIV, Galih Ariprayugo. Pria kelahiran 1994 ini menjelaskan beberapa poin yang perlu dimasukkan dalam CV agar lebih menarik dan berbobot.
Acara ini dilanjutkan dengan melakukan simulasi TOEFL setelah mendapatkan materi terkait tips dan trik mengerjakan TOEFL oleh lembaga Golden Gate.
Di hari kedua, peserta kembali diberi materi job seeker or job creator oleh Operational Manager Gojek Makassar, Adwin Pramata Anas. Kemudian materi tentang strategi mengikuti psikotes oleh Baso Alim Bahri selaku General Menager Human Capital PT Chareon.
“Mengapa banyak proses yang harus kalian lewati, karena perusahaan tidak ingin merekrut orang yang salah, sehingga kalau punya cita-cita yakinkan dalam diri bahwa kalian mampu mencapainya,” ucap pria kelahiran sengkang ini, Ahad (23/06).
Hafizah