Gerakan Donasi Literasi Jalanan (Dolan) mengadakan Khitanan Massal di Desa Nirannuang, Kecamatan Bontomarannu, Kabupaten Gowa. Kegiatan ini berkolaborasi bersama Komunitas Medis Dokter dan Karang Taruna Nirannuang, Minggu, (27/3).
Gerakan Dolan adalah komunitas yang dibentuk oleh mahasiswa Departemen Agribisnis Unhas angkatan 2018. Tujuan utama dari Gerakan Dolan adalah pemerataan sosial, terkhusus untuk masyarakat kurang mampu agar tetap merasakan hal-hal positif yang dapat bermanfaat untuk dirinya dan kelompok.
Ketua Gerakan Dolan, Adriyanto Rahman Salim mengatakan, kegiatan Khitanan Massal ini merupakan bentuk perwujudan pemerataan sosial.
“Kegiatan ini berupaya sebagai bentuk perwujudan pemerataan sosial agar masyarakat Desa Nirannuang yang selama 20 tahun silam kembali merasakan kegiatan khitanan massal, sebelumnya khitanan dilakukan di puskesmas dan mengeluarkan biaya yang cukup banyak,” ujar Adriyanto.
Kegiatan ini diikuti oleh 25 pasien anak yang telah melewati tahapan screaning. Gerakan Dolan akan mengawal proses khitanan dari awal hingga akhir.
“Sebagai rasa tanggung jawab, maka kami dari Gerakan Dolan akan mengawal proses kegiatan ini secara inti dari awal hingga akhir, kami akan menanggung pergantian perban, dan obat yg diminum pasien setelah dilakukan khitanan,” ungkap Adriyanto.
Diakhir, Adriyanto berharap agar komunitas yang juga melakukan kegiatan Khitanan Massal untuk kembali melakukan follow up karena ini sangat penting sebagai rasa tanggung jawab, sehingga pasien-pasien khitanan massal dapat sembuh dengan baik.
A. Sri Sartika Shafira