Universitas Hasanuddin laksanakan wisuda secara luring di Gedung Baruga AP Pettarani. Wisudah dibagi menjadi dua sesi, yaitu sesi pertama dilaksanakan pagi tadi dan sesi kedua digelar pada Pukul 13.00 Wita, Selasa (17/11).
Wisuda yang dilaksanakan secara luring ini tetap mengikuti protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19, dengan pembatasan jumlah wisudawan di setiap sesi, dan pengukuran suhu tubuh sebelum memasuki gedung Baruga.
Selama acara berlangsung, pengumuman wisudawan terbaik pun selalu menjadi bagian dari rangkaian acara. Direktur Pendidikan Unhas Dr Ida Leida M SKM M KM M ScPH, menyampaikan surat keputusan rektor terkait lulusan terbaik tingkat fakultas program spesialis, profesi, dan sarjana pada wisuda Periode II Tahap I Tahun Akademik 2020/2021.
Berikut nama-nama wisudawan terbaik di antaranya:
Program Spesialis
1. Oktaviana Niken Prawitasari Fakultas Kedokteran program studi Spesialis Ilmu Penyakit Saraf IPK 3,98.
Program Profesi
2. A. Amalia Yasmin Fakultas Kedokteran Profesi Dokter IPK 4.
3. Siti Hadianti Azhari Bahar Faklutas Kedokteran Gigi prodi Profesi Dokter Gigi IPK 3,69.
4. Nur Fitriana Chairunnisa Fakultas Farmasi program studi Profesi Apoteker IPK 3,78.
Program Sarjana
5. Riskiyah Amaliah Fadila Fakultas Teknik program studi Teknik Pengembangan Wilayah Kota IPK 3,69.
6. Astrid Dwi Satti Fakultas Kedokteran Gigi program studi Pendidikan Kedokteran Gigi IPK 3, 59.
7. Nur Azizah FIKP program studi Pemanfaatan Sumber Daya Perikasnan IPK 3,69.
8. Khairunnisa Fakultas Kehutann program studi Kehutanan IPK 3,51.
9. Nurjumiah Fakultas Farmasi program studi Farmasi IPK 3,41.
Demikian nama-nama lulusan terbaik Unhas pada wisuda Periode II Tahap I.