Kerukunan Keluarga Mahasiswa Bulukumba menyelenggarakan Festival Budaya Panrita II (Fesbudta II) di Gedung JSN 45 Bulukumba, Jumat-Ahad (24-26/01). Kegiatan ini mengusung tema, “Membangkitkan Budaya Panrita Berdasarkan Kearifan Lokal”. Pada Festival tersebut, terdapat beberapa jenis lomba, seperti monolog, desain poster, menulis cerita rakyat, tari kreasi daerah, dan serta karya tulis ilmiah.
Menurut Ketua Panitia, Nasir menjelaskan bahwa kebudayaan adalah hal yang sangat fundamental bagi suatu negara, karena mencerminkan identitas dan karakarter suatu bangsa tersebut. Oleh karena itu, budaya sangat penting untuk dilestarikan, khususnya budaya lokal.
“Untuk memajukan suatu wilayah tidak terlepas dari dua hal, yaitu budaya dan pendidikan. Berdasarkan hal tersebut, sehingga KKMB melaksanakan festival ini,” jelas Nasir.
Tak hanya itu, dalam pelaksanaan festival tersebut, pesertanya berasal dari siswa Sekolah Menengah Atas yang ada di Kabupaten Bulukumba. Misalnya saja, Latifa, salah seorang peserta yang berasal dari MAN 2 Bulukumba.
“Kami Siswa MAN 2 Bulukumba, sebagai orang Bulukumba asli tertarik untuk festival ini, untuk mengembangkan dan melestarikan kebudayaan yang kami miliki,” ucap Latifa.
Festival budaya tersebut juga dirangkaikan dengan sosialisasi tentang cara masuk ke PTN dan beasiswa. Selain itu, juga dirangkaikan dengan workshop dan try out UTBK SBMPTN.
M002