Rektor Unhas, Prof Dr Dwia Aries Tina Pulubuhu MA melantik pengurus Lembaga Mahasiswa (Lema) tingkat universitas yakni Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM) dan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Unhas di Hotel MaxOne Makassar, Selasa (28/12).


Berdasarkan surat keputusan, pengurus periode 2021/2022 berjumlah 41 mahasiswa. Di antaranya BPM terdiri dari 6 mahasiswa dan BEM Unhas terdiri atas 35 mahasiswa.

Adapun ketua BPM, Achmad Fauzan, Ketua BEM Unhas oleh Imam Mobilingo dan Wakil Ketua BEM Unhas, Zulfiqih Matra Palompai.


Foto dan Naskah: Nur Ainun Afiah