Delegasi Unhas berhasil meraih Juara I dan Best Poster dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional. Lomba itu bertajuk “Research and Business Competition 2019” yang digelar di Universitas Diponegoro Semarang, Ahad (20/10).
Sebelumnya, tim Unhas berjuang dengan ratusan peserta dari seluruh universitas di Indonesia. Karya tulis diseleksi dalam 2 tahap, seleksi abstrak dan fullpaper hingga tersisa 15 finalis.
Tim ini diketuai oleh Muh.Yusril Hadridansyah dan dua anggota, Muh. Arif Fikri dan Nurhidayat. Yusril, begitu ia disapa, mengaku sangat senang atas pencapaian mereka tersebut. Menurutnya, motivasi terbesar dalam mengikuti lomba ini tidak lain untuk membawa nama Unhas di kancah nasional.
“Kami semakin termotivasi lagi berkarya dan mengikuti event-event menulis lainnya untuk mengharumkan nama Unhas di kancah nasional,” jelasnya.
Lebih lanjut, Yusril menjelaskan bahwa ide karya tulis mereka dilatarbelakangi oleh keresahan-keresahan petani karena hama dan pestisida yang menurunkan produksi padi dan mengganggu stabilitas pangan.
“Selain itu penggunaan pestisida yang berlebihan oleh petani menjadi masalah utama. Maka lahirlah, alat pengusir hama burung pemakan padi berbasis automatic sprayer,” tambahnya.
M21